Si Ekspresif VS Si Cuek

      Gara2 waktu itu ada yg curhat sama aku, jadi kepikiran buat nulis tentang dua sifat “Dominan” yang sering kita temui dalam kehidupan sehari-hari. Yaitu, sifat orang yg “Ekspresif” dan satu lagi orang yg “Cuek”. Nah mereka berdua itu sering banget kita temui didalam diri orang2 yg ada di sekitar kita, bahkan di dalam diri kita sendiri. Tanpa di sadari kedua sifat itu sebenarnya saling melengkapi dan berdampingan satu sama lain. Si “Ekspresif” itu sebenarnya adalah orang yg paling cuek dan si “Cuek” adalah orang yang paling ekspresif.

    Gak sadar kan?? Sama aku juga baru sadar sekarang.. hahahha :D

    Mereka yang ekspresif mungkin sering terlihat lebay dan terkesan norak karena mereka akan mengekspresikan or mengungkapkan apapun yang mereka lakukan , apapun yg mereka rasakan dan apapun yg mereka inginkan. Nah tapi justru disitulah keCUEKan mereka terlihat. Karena yah mereka ga peduli orang mau bilang apa, yg penting diungkapin dulu deh. Mungkin bisa sedikit romantis, kritis, lucu, bahkan frontal. Mereka akan dg PeDenya mengutarakan semua yg ada diotak dan yg ada dihatinya saat itu.




    Saat menghadapi masalah si ekspresif ini benar2 akan “all out”  dalam menyampaikan pendapatnya. Setelah mereka mengutarakan semua yg ada, mereka akan merasakan kepuasan tersendiri karena sudah merasa lega dengan semua yg mereka ungkapkan. Apapun yang akan terjadi setelah itu mereka akan tetap tenang, karena mereka akan merasa “toh gue udah sampein semua dan gue udah berusaha semampu gue koq.” Ketika mengungkapkan segala “unek-unek” plus mengapresiasikan emosi yg dirasakan, mereka akan merasa lega dan tidak ada lagi beban yg dirasakan, karena semuanya udah diluapkan.

    Memang kadang orang yg ekspresif akan menemukan masalah ketika mengekspresikan segalanya, mungkin karena mereka terlalu bersemangat hingga lupa untuk mengontrol emosi. Jadi banyak orang yg ekspresif dianggap terlalu frontal. Padahal itulah cara mereka menyampaikan pendapat dan menyelesaikan msalahnya. Yaah emang sih tetep emosinya harus dikontrol..hihihihi :p


  


       Nah beda lagi sama si CUEK yang akan selalu menyimpan semuanya sendiri. Ga peduli hujan badai or apapun tetep aja COOL. Perhatiin deh mereka yang cuek ga akan pernah share apa pun yang terjadi dalam hidupnya. kalo pun ada itu juga bukan sepenuhnya tentang diri mereka sendiri.



       Menurut apa yang pernah saya ketahui, ada banyak orang-orang cuek yang jatuh sakit karena terlalu memendam semuanya sendiri.Yah itu semua karena kadar stress tinggi yang mereka pendam sendiri. uwhh Mengerikan kalo harus sakit karena semua itu yaak..hahahaah :D

Semua itu sih sebenernya balik lagi ke orangnya masing-masing yah, apa pun yang mereka hadapi mereka sendiri juga lah yang lebih tau siapa diri mereka sendiri, dan mereka lebih tau apa yang harus mereka lakukan. So, seberapa EKSPRESIF dan seberapa CUEK kah kamu? Just ask youself ;)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

[Life] Javed Aariz Prasetyo, My Little Sunshine

[Review] Lacoco Watermelon Glow Mask, bikin lembab dan cerah

[Review] Nyobain skincare artis worth it gak? - Secret Wish by Angel Lelga